Top Social

Daikin, Solusi Memilih Produk AC Efektif dan Efisien

Sabtu, 31 Oktober 2020

 


Memilih pemenuhan keperluan untuk kenyamanan sehari-hari saat beraktivitas, tentunya harus dibekali dengan berbagai pertimbangan. Apalagi pilihan ini terkait dengan produk elektronik yang akan digunakan dalam kurun waktu yang cukup lama. Bukan hanya soal faktor daya tahan dan kenyamanan saja, tetapi efisiensi energi yang berkaitan dengan pengeluaran ekonomi juga harus jadi pertimbangan utama.

 

            Bagi masyarakat menengah ke atas saat ini, AC (Air Conditioner) adalah kebutuhan utama yang harus dimiliki demi kenyamanan beraktivitas. Terlebih bagi daerah-daerah yang memiliki suhu udara yang panas dan gerah saat musim panas tiba, AC adalah salah satu solusi agar bisa lebih nyaman dan betah beraktivitas di dalam ruangan indoor. Tidak hanya di perkantoran, tempat industri, ruang teater, museum, pusat pendidikan, tempat ibadah, pusat perbelanjaan saja yang membutuhkan adanya AC, namun di perumahan pun sudah wajib memiliki AC.

AC DAIKIN, solusi tepat memilih AC


            AC atau penyejuk udara merupakan sistem atau mesin yang dirancang untuk mengondisikan suhu udara dan kelembapan suatu area. AC bukanlah pendingin ruangan karena fungsinya untuk membuat suhu ruangan nyaman bagi tubuh manusia. Seperti diketahui bahwa tingkat kenyamanan ideal bagi manusia adalah pada suhu ruangan 240C-250C dengan tingkat kelembapan 40%-60%.

 

Pengetahuan Saat Memilih Produk AC itu Penting

            Jujur saja saya bukanlah orang yang memiliki pengetahuan yang banyak tentang AC. Saat ingin membeli atau mengganti AC, saya biasanya hanya sekedar searching artikel terkait AC yang awet, tahan lama serta ekonomis di internet dan juga mempercayakan review produk pemilihan AC pada tukang AC langganan yang sudah biasa memasang dan memperbaiki AC di rumah. Biasanya hanya dua pertimbangan itu saja yang saya gunakan, tanpa memiliki pengetahuan lebih mengenai AC.

            Padahal sudah seharusnya saya memiliki pengetahuan yang cukup mengenai AC sebelum memilih dan membeli produk AC. Hal ini dikarenakan akan sangat berpengaruh pada pengeluaran ekonomi yang akan kita tanggung tiap bulannya karena sangat berkaitan dengan penggunaan listrik. Selain itu pemilihan AC juga harus memperhatikan soal kenyamanan saat digunakan, tidak hanya soal bisa membuat ruangan sejuk saja, tetapi juga harus memiliki mesin outdoor yang tidak bising saat AC dinyalakan. Tentunya tidak semua produk AC bisa nyaman dipakai, apalagi AC yang tidak tahan pakai (kurang awet), pastinya kita jadi harus banyak mengeluarkan cost untuk biaya perbaikan.

            Saat memiliki banyak kebingungan tentang pemilihan AC yang tepat, untungnya saya diberi kesempatan untuk bertemu dengan Pak Undang Sumbaga selaku Direktur AC Daikin daerah Bengkulu, Jambi, Lampung dan Palembang dalam acara gathering bloggerbengkulu bersama Daikin ‘BobexDaikin’ yang diadakan di Foodpedia Bengkulu. Dalam acara tersebut, saya bersama teman-teman bloggerbengkulu kami diberi beberapa pengetahuan mengenai solusi tepat dalam memilih AC langsung oleh Pak Undang Sumbaga.

Pemaparan Tentang Tips Memilih AC dan Keunggulan Produk AC Daikin oleh Pak Undang Sumbaga
 

Berikut beberapa tips memilih AC yang disampaikan oleh Pak Undang Sumbaga, selaku Direktur Daikin Bengkulu, Central Elektro, Daikin Palembang, Daikin Lampung dan Daikin Jambi.

-          Comfort (Kenyamanan)

Mayoritas penggunaan AC adalah saat kita beraktivitas dan beristirahat di rumah, sehingga kenyamanan menjadi hal mutlak, dan kita tidak perlu menagalami kedinginan/kepanasan ataupun terganggu karena suara AC yang berisik.

-          Energy Efficiency (Efisiensi Energi)

Setidaknya kita menggunakan AC 6-8 ja, sehari dan AC merupakan alat rumah tangga yang mengonsumsi daya listrik paling besar hingga 50 % dari total tagihan listrik. Maka pemilihan AC hemat energi harus menjadi pertimbangan utama.

-          Durability (Daya Tahan)

AC merupakan alat rumah tangga yang memerlukan proses instalasi sehingga apabila AC yang kita gunakan berkualutas rendah dan tidak memiliki daya tahan cukup lama, maka akan menimbulkan masalah di kemudian hari terkait pembongkaran dan pemasangan AC.

-          Convenience (Kenyamanan)

AC yang memiliki kemampuan mendeteksi kerusakannya sendiri akan sangat membantu kita dalam proses perawatan selama penggunaannya. Fitur pengendali berbasis smartphone yang terkoneksi dengan wifi tentu akan semakin memudahkan kita dalam mengendalikan operasional AC.

 

Foto Bersama Pak Undang Sumbaga, usai acara DaikinxBobe

DAIKIN, Produk AC yang Tepat untuk Memenuhi Kebutuhan

             Berdasarkan penjabaran Pak Undang, AC Daikin memiliki beberapa keunggulan utama dalam pemilihan AC. Tentunya pernyataan ini memiliki bukti nyata, karena Daikin merupakan perusahaan elektronik besar yang hanya khusus memproduksi AC saja, sehingga untuk soal pengalaman dan kompetensinya tidak usah diragukan lagi.

            Sebelum berbicara lebih jauh tentang keunggulan AC Daikin, ada baiknya kita mengenal terlebih dahulu dengan PT. Daikin Airconditioning Indonesia yang menyediakan produk-produk AC Daikin di Indonesia.

 

Sekilas tentang PT.Daikin Airconditioning Indonesia

            Daikin adalah perusahaan Jepang yang memproduksi penyejuk udara yang berkantor pusat di Osaka. Perusahaan ini beroperasi di Jepang, China, Australia, India, Asia Tenggara, Eropa dan Amerika Selatan. PT. Daikin Airconditioning Indonesia didirikan pada bulan Juni 2012 dan menjadi bagian dari Daikin Global untuk menyediakan produk-produk AC berkualitas dunia dan melayani pasar Indonesia dengan beragam kebutuhan pelanggan. Adapun kebijakan mutu dari PT. Daikin Airconditioning Indonesia yaitu :

1.    Memenuhi persyaratan pelanggan untuk peningkatan kepuasan pelanggan dan berkomitmen untuk patuh terhadap regulasi dan/atau peraturan-peraturan yang berlaku di Indonesia.

2.     Menyediakan produk yang bermutu, berteknologi tinggi dengan harga bersaing.

3.      Menambah jaringan penjualan dan service di seluruh Indoneisa.

4.      Meningkatkan kualitas dan produktivitas sumber daya manusia.

5.   Melakukan perbaikan terus menerus terhadap pelayanan dan efektivitas penerapan Sistem Manajemen Mutu.

Nah, saat melihat jaminan kebijakan mutu dari PT. Daikin Indonesia, maka bukan hal yang diragukan lagi untuk memilih produk Daikin sebagai AC pilihan.

           

Keunggulan Produk AC Daikin

1.      True Inverter

            Daikin berupaya keras dengan semangat yang kuat untuk mencapai solusi terkait dengan udara tempat kita hidup. Daikin telah memperkenalkan teknologi utamanya yang telah dikembangkanm dua di antaranya yaitu teknologi inverter dan refrigerant R32. Teknologi ini mampu menghadirkan kemudahan dan kehidupan yang lebih baik.

            Sebagian orang berpendapat bahwa AC non-inventer lebih cepat dingin dari AC inverter. Selain itu, AC inverter dianggap mudah rusak dan suku cadangnya mahal. Namun dalam hal ini Daikin memiliki solusi yang tepat, karena AC Daikin mampu menghadirkan True Inventer, yang memiliki beberapa keunggulan, berikut beberapa hal yang membedakan produk Daikin dengan produk lainnya sebagai True Inverter :

·         Fast Cooling (Comfort) :

Sebagai negara tropis yang memiliki suhu panas dengan kelembapan yang tinggi, konsumen cenderung memilih AC yang mampu menurunkan suhu ruangan dengan cepat. Daikin True Inverter memiliki Fast Cooling yang mampu mendinginkan suhu ruangan 28% lebih cepat dari AC noninventer.

·         Super PCB (Durability) :

Pada beberapa negara berkembang seperti di Asia, yang memiliki tegangan listrik yang tidak stabil, sehingga menyebabkan banyak perangkat elektronik yang tidak mampu beroperasi dan bahkan rusak. karena hal tersebut. Daikin menciptakan Super PCB untuk dapat menahan lonjakan tegangan listrik dari 130-440 V (FTKM Series) dan 150V-440V (FTKC/FTKQ series), agar dapat melindungi AC, sehingga tidak mudah rusak meskipun tanpa stabilizer.

·         Premium Cooling (Comfort):

Pada umumnya saat suhu ruangan diturunkan menjadi lebih dingin maka tingkat kelembapan akan berkurang, dan begitupun sebaliknya. Fitur ini memberikan pendinginan yang nyaman sekaligus menjaga kelembapan udara ruangan tetap terjaga (FTKM series).

 

2.      Comfort

Fitur yang paling signifikan untuk kenyamanan konsumen :

-          Premium Cooling

-          Mekanisme Coanda

-          3D Airflow

-          Tittanium Apatite Air Purifying Filter

-          Streamer

-          PM 2.5 Filter

-          Pembersih Otomatis

-          Mode Inverter Bertenaga

-          Operasi Hening Indoor Unit

-          Enzyme Blue Filter (New)

 

3.      Energy Efficiency

Fitur yang menentukan seberapa hemat dan efisien performa AC:

-          Performa Efisiensi

-          Mode Ekonomis

-          Intelligent Eye

-          Mode Low Watt

4.      Durability

Fitur ini merupakan parameter untuk AC yang tangguh :

-          Super PCB 130/150 V – 440 V

-          Operasi anti jamur.

-          Lapisan antikarat Outdoor Unit

5.      Convenience

Fitur ini merupakan fasilitas lain untuk membantu konsumen agar lebih nyaman dalam mengoperasikan AC.

-          Daikin Smart Wifi Control

-          Self Diagnosis

-          Pengaman dari Anak-anak

-          Weekly Timer

-          Mode Setelan Malam

-          Drain-pain yang dapat dilepas.

 

 

Nah tidak hanya fitur-fitur utama itu saja yang dimiliki AC Daikin, tetapi AC Daikin juga memiliki keunggulan lainnya :

 

·           Premium Cooling

AC Daikin tidak hanya menghadirkan suhu ruangan yang sejuk saja, tetapi  juga memiliki keunggulan lebih, yaitu menjaga kelembapan udara agar tetap stabil meskipun suhu ruangan rendah.

Dehumidifikasi membuat kenyamanan udara ruangan menjadi sempurna, Saat beristirahat di rumah, kita tidak hanya membutuhkan sekedar kesejukan atau mengatur temperature udara ruangan sesuai kebutuhan saja, namun untuk menjaga kelembapan udara  merupakan salah satu faktor penting untuk kenyamanan.

Fitur Premium Cooling memberikan kenyamanan yang maksimal, karena selain dapat mencapai suhu ruangan yang diinginkan, fitur ini juga dapat mengatur kelembapan pada tingkat ideal.

Pada AC konvensional jika kita menurunkan suhu menjadi lebih dingin, maka tingkat kelembapan akan turun dan kulit terasa kering serta virus lebih mudah aktif. Jika kita menaikkan suhu menjadi lebih panas maka tingkat kelembapan akan meningkat dan kita akan mudah merasa gerah serta jamur atau bakteri lebih mudah berkembang.

 

·            Coanda Mechanism

Untuk memberikan kenyamanan maksimal saat menggunakan AC, hindari hembusan udara langsung mengenai tubuh kita. Untuk itu Daikin menghadirkan fitur khusus yang disebut Coanda Mechanism atau mekanisme Coanda yang bisa menghembuskan aliran udara tidak langsung mengenai tubuh manusia.

Mekanisme Coanda membantu mengubah arah aliran udara menuju ke langit-langit ruangan dan turun secara perlahan. Sehingga memberikan kenyamanan yang maksimal, karena hembusan udara tidak langsung mengenai tubuh.

 

·           3D AirFlow

Aliran udara 3D merupakan fitur kenyamanan yang menggabungkan vertikal dan Horizontal Auto Swing untuk mengurangi fluktuasi suhu di dalam ruangan.

Fungsi ini mendistribusikan udara ke setiap ruangan untuk meratakan pendinginan. Untuk mengaktifkan aliran udara 3D, tekan kedua tombol vertical dan horizontal auto swing.

 

·                Indoor Air Quality

Nah untuk keunggulan ini, cocok banget untuk jadi acuan ketika memilih AC, karena fitur ini mampu menghilangkan bau dan antibakteri. Teknologi yang memiliki keunggulan ini disebut deodorizing filter Enzyme blue. Daikin merupakan perusahaan AC pertama kali yang menerapkan teknologi untuk Filter Pemurni Udara yang digunakan AC. Filter ini dapat secara konsisten bertahan hingga 3 tahun jika dicuci dengan air tiap 6 bulan sekali.

 

·                PM 2.5 Filter

Daikin menawarkan teknologi premium udara yang unik untuk melindungi lingkungan udara di rumah, kantor dan ruangan lain tempat beraktivitas. Daikin menjadi pemimpin dalam industri pengatur udara lebih dari 80 tahun dengan teknologi yang paling mutakhir termasuk pemurni udara.

PM 2.5 merupakan partikel halus atau bulir udara yang sangat kecil dan hanya berukuran 2.5 mikron yang sangat berbahaya bila terhirup dalam saluran pernapasan. Ketika kadar PM 2.5 di luar ruang meningkat, anda dapat mengurangi paparannya dengan masuk ke dalam ruangan meskipun beberapa partikel halus juga akan terbawa masuk.

Akumulasi dari banyaknya PM 2.5 yang terhirup dan mengendap di saluran pernapasan dapat menyebabkan masalah kesehatan yang sangat serius, bahkan bisa menyebabkan kematian.

Filter PM 2.5 sudah terpasang pada AC Daikin FTKM Series. Sedangkan untuk seri FTKJ, FTKC dan FTKQ adalah opsional.



 ·         High COP & EER Value

COP (Coefficiet of Performance/Koefisien Kinerja) pada AC mengindikasikan seberapa efisien unit itu memakai energi. COP yang lebih tinggi berarti efisiensi energy yang lebih rendah, dan tentu saja tagihan listrik juga lebih rendah. Tentunya hal ini juga menjadi pertimbangan yang penting, karena tentunya kita akan menjadi lebih hemat pengeluaran.

·      Intelligent Eye

Sensor mata cerdas (Intelligent Eye) mencegah pemborosan energi saat pengoperasian AC dengan menggunakan sensor inframerah untuk mendeteksi pergerakan manusia di dalam ruangan tersebut. Jika tidak ada gerakan selama 20 menit, maka sensor mata secara otomatis akan menaikkan suhu yang diatur sebesar 20C. Sekali Sensor Mata dihidupkan, akan beroperasi secara otomatis tanpa pengaturan lebih lanjut.

 

Daikin Smart Wi-Fi Control

Aplikasi pengontrol seluler Daikin memungkinkan anda mengelola AC Inverter Daikin dari mana saja dan membantu menjaga lingkungan rumah yang nyaman sert amenghemat energi. Aplikasi yang nyaman ini memberi kita kontrol penuh atas fungsi-fungsi inti seperti start/stop, mode operasi dan suhu yang diatur serta fitur-fitur canggih seperti penjadwalan mingguan. Aplikasi ini juga memungkinkan anda memantau sistem AC anda untuk memastikan kinerjanya sesuai keinginan.

 


Tipe AC Daikin

         Ac Daikin terbagi menjadi dua tipe, yakni tipe AC Daikin Inverter dan noninverter. Tentunya kedua tipe ini memiliki keunggulan masing-masing.



Tipe AC DAIKIN Seri Inverter



·      URUSARA 7

Urusara 7 meletakkan teknologi AC terbaru Jepang di ujung jari, memberikan pengalaman kenyamanan total dan unik bagi gaya hidup apapun. Pendingin dan pengatur kelembapan yang kuat sepanjang tahun hanya sebagai permulaan. Urusara 7 merupakan AC pertama di dunia yang menggunakan refrigerant generasi terbaru R-32. Seiring banyaknya fitur hemat energy, kinerja refrigerant yang lebih tinggi memberikan urusara 7 efisiensi energi yang tak tertandingi.

·      European Design

Desain dengan gaya Eropa yang tercermin pada seri European Design sekali lagi membuktikan  bahwa desain adalah segalanya. AC dengan desain elegan ini juga menampung teknologi pintar mutakhir yang memberikan kenyamanan dan kinerja luar biasa dalam situasi apa pun. Seri ini menjadikan Daikin terkenal dengan efisiensi energinya, berkat fitur seperti pendesainan ulang kompresor ayun yang dikenal dengan Swing Compressor. Sistem ini benar-benar merupakan solusi total untuk desainer, arsitek dan pemilik rumah yang mengutamakan konsep desain yang elegan.

·      Premium Inverter

Premium Inverter merupakan AC Inverter terbaru yang menggantikan Hi Inverter yang telah hadir lebih dulu. Premium Inverter memiliki ragam pilihan untuk kebutuhan dengan banyak pilihan fitur untuk kenyamanan keluarga seperti Filter PM 25 yang mampu menjaga kualitas udara pada ruangan.

·      Star Inverter

Seri inverter adalah AC inverter terpopuler dari keluarga AC Daikin Inverter karena performa yang tangguh dan fitur yang cukup lengkap. Dengan memiliki mode low watt, econo mode dan inteliigent eye memosisikan sebagai AC inverter yang hemat dan efisien.

·      Flash Inverter

Nyaman dan bertenaga walaupun kondisi listrik sering tidak stabil.

 

Tipe AC DAIKIN Seri NonInverter.


·      SMS (SuperMiniSplit)

Dimensi ringkas, Kendali aliran udara canggih dan bertenaga yang memberikan kenyamanan maksimal.

·      Lite

Seri Lite memberikan harga yang terjangkau. Seri ini memberikan pengalaman pendingin terbaik sesuai dengan kebutuhan sehari-hari.

·      Breeze

Ekonomis dan Ringkas . Seri ini memberikan anda keseimbangan sempurna antara efisiensi energy, kemudahan penggunaan dan produk yang ramah lingkungan.

 

 

 Kecanggihan Lain dari AC DAIKIN

Berdasarkan pasar tempat tinggal di Indonesia, R&D Daikin Industries LTD (Jepang) berkolaborasi dengan PT. Daikin Airconditioning Indonesia untuk menciptakan AC Multi-S.

Produk ini sesuai dengan kebutuhan pasar di Indonesia, di mana memiliki 3 keunggulan, yaitu Hemat tempat, Hemat energi dan Hemat daya listrik. Setelah sukses dengan AC Multi-S 2 koneksi, sekarang dengan bangga Daikin memperkenalkan generasi terbaru AC Multi-S 3 koneksi.


            Nah, banyak sekali kan keunggulan dan kecanggihan yang dimiliki AC Daikin? Tentunya kita tak ragu untuk membeli AC Daikin ini, karena bukan zamannya lagi untuk tidak hemat energi. Untuk memiliki AC Daikin di daerah Bengkulu, kita bisa mendatangi Central Elektro Bengkulu yang terletak di Jalan Salak Raya no. 99 Lingkar Timur. Atau bisa menghubungi Telp. 07367324997. Hp/WA 081284816735. Atau mengunjungi IG central­_elektro-bengkulu.




daikinxBobe

Betapa Tiba-Tiba

Kamis, 23 Juli 2020

Kamis, 16 Juli 2020
            Siang hari itu, bersama teman-temanku, aku asyik bertemu via online dengan mereka. Sudah hampir 4 bulan lamanya kami tak bertemu langsung (biasanya kami selalu bertemu satu kali seminggu dalam pengajian rutin), hal ini dikarenakan masa pandemi yang masih saja ada. Kami sibuk bersapa ria dan menyapa satu sama lain. Acapkali kami tertawa, karena ada salah satu teman kami yang menyatakan, “Ibu-Ibu lama tak berjumpa, pipinya makin tembem ya?,” lantas kami pun tertawa bersama. Ya, memang, terlalu lama di rumah membuat angka timbangan makin bergeser ke kanan. Ya habis mau bagaimana lagi, kondisi di rumah menjadikan kami semakin kreatif di dapur, di mana hal ini berimbas pada selera makan yang semakin tinggi.
            Satu teman kami bergabung beberapa saat kemudian, ternyata saat itu ia sedang memasak. “Ibu-Ibu maaf ya, aku memasak sembari videocall, gakpapa kan ya? Soalnya sekalian mau siapin makan siang suamiku,” ucapnya sambil mengaduk-aduk sambal udang yang sedang ada di atas wajan.
        “Iya tidak apa-apa,” ujar kami serentak.
      Terdengar juga suara ia sedang mengobrol dengan seseorang di rumahnya. Mereka berbicara dengan bahasa yang tidak kami mengerti, karena memang temanku ini berasal dari negara Zanzibar (salah satu negara di kawasan benua Afrika), namun ia juga sudah fasih berbahasa Indonesia karena sudah lama tinggal di Indonesia.
pict by merdeka.com

            “Bu Khai, suara speakernya disilent saja Bu, biar gak kedengaran,” ucap salah satu temanku.
            Namun sepertinya temanku ini terus saja sibuk di dapur dan mengobrol dengan lawan bicaranya di rumah. Ketika tiba saatnya ia mengaji (kami mengaji secara bergantian sebelum memulai kajian), ia pun mengaji dan kemudian kembali sibuk. Dan tentunya speaker handphonenya sama sekali tidak disilent sehingga kami bisa mendengar percakapannya.

                                        ***


Senin, 20 Juli 2020
Ba’da Maghrib
            Satu pesan whatsapp masuk di group pertemanan kami.
            “Innalillahi wainna ilaihi roji’uun, telah berpulang ke rahmatullah, suami dari Ibu Khai pada Senin, 20 Juli 2020 jam 5 sore.”
            Ya Allah, aku sontak kaget membaca pesan tersebut. Bukannya baru hari Kamis kemarin aku dan teman-temanku baru mendengarkan bu Khai sibuk menyiapkan makan siang untuk suaminya di dapur?. Ya Allah, betapa tiba-tiba, aku sama sekali tak menyangka.
          Tentunya aku sedih mendengarkan berita tersebut, aku tahu bagaimana rasanya ditinggalkan orang yang paling disayangi. Walaupun hingga saat ini aku belum pernah ditinggalkan selamanya oleh orang terdekatku, tetapi aku dapat merasakan bagaimana sedihnya ditinggalkan. Sesaat aku menjadi seperti orang yang benar-benar baper, aku langsung membayangkan wajah suami Ibu Khai yang pernah aku lihat sekilas saat beliau menjemput Ibu Khai saat kami pulang dari pengajian rutin beberapa bulan lalu.
            Saat itu bu Khai bercerita pada kami bahwa ia akan dijemput oleh babang tamvan (sebutan sayangnya) untuk suaminya. Aku sempat mendengar sekilas bu Khai berbicara pada suaminya dengan menggunakan bahasa Indonesia yang ada di atas mobil, bahwa ia ingin membeli bunga sebentar di depan jalan sebelum pulang. Suaminya pun mengiyakan sembari tersenyum dan tetap menunggu di atas mobil. Sempat juga suaminya tersenyum menyapaku yang saat itu sedang menggendong Ayya. Ah… rasa-rasanya semuanya terasa cepat terjadi, betapa tiba-tiba, kini suami ibu Khai telah pergi untuk selama-lamanya.
                                           ***

pict. by pixabay.com

Berusahalah untuk selalu saling menyayangi dan menghargai.
            Jujur perasaan takut kehilangan sudah seringkali membayangi diriku. Apalagi aku juga sempat dibuat baper saat BCL tiba-tiba ditinggal selamanya oleh suaminya beberapa bulan lalu. Betapa tidak, hanya dalam hitungan menit, mereka pun berpisah untuk selamanya. Tentunya merupakan suatu hal yang sama sekali tidak diinginkan. Ketika kita ingin selalu bersama, ketika kita ingin menghadapi kehidupan bersama, justru kenyataan berkata lain, kita harus berpisah dengan orang yang amat kita sayangi untuk selamanya.
            Belum lagi kisah tentang temanku sesama rekan pengajar, yang baru saja menikah dalam hitungan kurang dari setengah tahun, harus ditinggal tiba-tiba selamanya oleh suaminya karena mengalami tekanan darah tinggi. Padahal kami sempat berfoto bersama saat aku melaksanakan resepsi tahun 2018 lalu. Betapa tiba-tibanya, betapa kabar itu membuatku terkejut.
            Namun mau diapa, kesemuanya itu adalah takdirNya, kita hanya bisa menerima, kita hanya bisa menjalani apa yang telah ditakdirkan. Dari kesemua ini, aku kembali menyadari, bahwa kebersamaan yang telah digariskan ini, maka harus benar-benar disyukuri, harus benar-benar dijalani dengan sebaik-baiknya. Kita harus senantiasa saling menyayangi dan menghargai. Sebagai seorang istri tentunya, sudah sewajibnya kita melakukan yang terbaik, memberikan pelayanan yang terbaik.
            Berusahalah untuk tetap tersenyum dan sabar walau hati terkadang getir. Berusahalah untuk memberikan hal terbaik, semisal menjaga rumah agar tetap rapi dan bersih, memasak masakan terbaik dan mengurus anak-anak dengan sebaik mungkin. Selain itu, selalu menjadi pendengar yang baik, saat pasangan kita sedang berbicara, senantiasa mendukung dan mengingatkan dengan baik jika ada hal yang keliru. Tentunya kesemua hal ini bisa diusahakan, bisa untuk dilakukan. Memang tidak menutup kemungkinan, seringkali terdapat juga silang pendapat, terdapat rasa kesal atau marah. Namun, ada baiknya kesal dan marah secukupnya saja, jangan berlebihan dan tetap saling menghargai. Karena kita tak pernah tahu, bisa jadi hari ini adalah hari terakhir kita menjadi suami atau hari terakhir kita menjadi istri.

Berdoalah agar senantiasa diberikan rumah tangga yang berumur panjang dan berkah.
Apapun yang kita jalani, hari ini atau pun keesokan hari, sudah sepatutnya diiringi dengan doa, begitupun dengan segala sesuatu yang kita inginkan. Setiap pasangan yang telah menikah, pasti menginginkan hidup bersama hingga kehidupan senja menyapa. Oleh karenanya, sematkanlah doa tersebut dalam setiap doa kita, karena apapun itu mintalah pada yang Kuasa. Mintalah kehidupan yang berkah dan bermanfaat dan umur yang panjang. Mintalah agar senantiasa merasa bersyukur dari hari ke hari dan bersyukur karena telah diberikan pasangan hidup yang senantiasa menemani.


pict by pixabay.com
Mengapa dalam bagian ini aku menuliskan meminta rumah tangga yang berumur panjang dan berkah? Karena terkadang ada beberapa rumah tangga yang tidak berkah walau berusaha untuk terus bersama. Seringkali suami sudah merasa bosan akan kehadiran istri, atau istri yang seringkali mengeluh karena mengurusi kehidupan rumah tangga secara terus-menerus atau kehidupan rumah tangga yang acapkali berisi pertengkaran di dalamnya. Tentunya hal ini bukanlah hal yang diinginkan. Tentunya hal yang diinginkan adalah saling merasa nyaman dan saling merasa damai. Oleh karenanya, mintalah pada yang Maha Kuasa, mintalah senantiasa diberikan kebersamaan dalam waktu yang panjang dan tentunya senantiasa dalam keberkahan.

                                 ***
Pagi ini cerah, pagi ini udara begitu sejuk.  Semoga suasana pagi yang cerah ini dapat menjadikan kehidupan kita penuh kesyukuran.  Semoga apa yang terjadi pada kita apapun itu takdir yang telah tertulis, dapat kita lalui dengan penuh ketabahan, dengan penuh kesabaran. Semoga, pada kita yang saat ini dikaruniakan kebahagiaan, kita dapat mensyukurinya dengan secukupnya dan juga sebaliknya, pada kita yang sedang dirundung duka, kita mampu untuk menjalaninya dengan penuh penerimaan. Karena apapun yang terjadi di dunia ini, keseluruhannya adalah suatu hal yang yang telah digariskan, suatu hal yang telah ditetapkan.

-....., dan tiada sehelai daun pun yang gugur melainkan Dia mengetahuinya pula, dan tidak jatuh sebiji butir pun dalma kegelapan bumi, dan tidak sesuatu yang basah atau yang kering, melainkan tertulis dalam kitabyang nyata (Lauh Mahfudz) (Q.S . Al An’am 59)-

                                                                                                Sepotong Hikmah, Jakarta, 2020